Industri Musik Kini Rambah Ranah Metaverse

Industri Musik Kini Rambah Ranah Metaverse

WIR Group mengumumkan kolaborasi terbaru di bidang pemasaran dan distribusi hasil karya anak bangsa, dengan label rekaman Sun Eater.

“Industri musik di Indonesia sangat siap untuk mengadopsi teknologi tinggi seperti platform metaverse, mengingat platform ini dapat meningkatkan kapabilitas dan daya saing mereka dalam pengembangan industri ini,” ujar Chief Marketing Officer WIR Group Gupta Sitorus.

Gupta juga menambahkan bahwa penggunaan media sosial, konser online, dan animasi sudah umum digunakan dalam pemasaran di industri musik. Kolaborasi ini lanjut Gupta, merupakan wujud antusiasme generasi muda dalam mengeksplorasi dan menyambut metaverse.

Selain itu, Gupta juga menilai bahwa dengan masuk ke dunia metaverse, industri musik Indonesia dapat meningkatkan daya saing global, baik bagi perusahaan label maupun musisi yang dinaunginya, serta menjangkau pemasaran dan distribusi lebih luas melalui inovasi dan pengembangan kreativitas tanpa batas.

Kolaborasi ini juga disambut baik oleh Sun Eater, seperti yang disampaikan oleh CEO Sun Eater Kukuh Rizal. Kukuh menyebut bahwa bergabungnya di platform metaverse merupakan terobosan sekaligus lompatan digital untuk menjadikan pihaknya sebagai perusahaan label rekaman terdepan dalam kompetisi industri musik di Indonesia.

Selain itu, Kukuh juga menyebut bahwa melalui platform metaverse, Sun Eater dapat membawa pembaharuan dan angin segar bagi industri musik dan rekaman. Hal tersebut memungkinkan pihaknya melakukan berbagai inovasi dan kreativitas di bidang pemasaran dan distribusi karya musik maupun proses rekaman, sehingga dapat mendukung pengembangan industri musik.

Kolaborasi ini juga didorong oleh pandemi Covid-19 yang turut mengakselerasi adopsi teknologi dalam industri musik. Hampir seluruh penjualan musik kini terjadi di platform streaming, dan hanya menyisakan sedikit bagian untuk penjualan di pasar fisik.

Pandemi juga kian membiasakan artis dan musisi dalam menggelar konser maupun pertunjukan secara online, mengingat pembatasan kontak fisik yang diterapkan pemerintah guna mengurangi potensi penyebaran virus Corona.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.