Jangan Sembarang Pasang Aplikasi dari Luar Play Store

Jangan Sembarang Pasang Aplikasi dari Luar Play Store

Memasang aplikasi yang diunduh dari lokasi selain toko aplikasi resmi seperti Google Play Store, Apple App Store atau toko aplikasi resmi produsen smartphone, Anda perlu mengaktifkan pengaturan Allow Unknown Sources.

Namun sebagian besar masyarakat masih belum memahami cara kerja pengaturan ini ataupun bahaya pemasangan aplikasi yang tidak terdapat di toko aplikasi resmi. Berasal dari sumber tidak diketahui artinya sumber tersebut bisa saja tidak dapat dipercaya.

Tidak selalu buruk, namun memasang aplikasi dari sumber selain toko aplikasi resmi juga mengandung bahaya. Umumnya, toko aplikasi resmi karya perusahaan besar memiliki standar khusus untuk memungkinkan aplikasi didistribusikan melalui toko tersebut. 

Tidak semua aplikasi di toko aplikasi resmi bebas dari kode yang membahayakan pengguna. Hal ini juga dialami Google yang kerap diberitakan menghapus aplikasi dari toko aplikasinya akibat membahayakan dan merugikan pengguna.

Norton menyebut bahwa sumber lain bisa saja tidak mengaplikasikan level keamanan yang sama dengan toko aplikasi resmi. Hal ini bisa memperbesar peluang risiko aplikasi terinfeksi oleh kode berbahaya seperti ransomware atau adware, sehingga dapat mempengaruhi perangkat Anda.

Tingkat keamanan berbeda juga tidak dapat menjamin keamanan data seperti nomor ponsel, informasi perangkat dan alamat email dari jangkauan peretas atau penjahat siber lainnya. Tidak didistribusikan melalui toko aplikasi resmi artinya sistem operasi tidak memiliki kendali menyoal aplikasi tersebut.

Sehingga pengguna aplikasi dari sumber lain ini akan lebih kesulitan untuk melaporkan dan mendapatkan perbaikan saat menemukan permasalahan.

Tidak memiliki kriteria yang sama seperti layaknya toko aplikasi resmi juga menyebabkan pengguna aplikasi akan tidak dapat memberikan penilaian atau memperingati calon pengguna lain jika aplikasi bermasalah.

Pada aplikasi terkait data penting seperti aplikasi teknologi finansial Incash, Anda perlu memiliki tingkat kewaspadaan tinggi akan bahaya tersebut.

Sebab, keamanan meragukan dapat menyebabkan data pribadi disalahgunakan sehingga merugikan, termasuk mengalami teror, tidak hanya pada diri sendiri tapi juga keluarga dan rekan.

Karena, kami menyarankan untuk hanya memasang aplikasi yang diperoleh dari toko aplikasi resmi sistem operasi atau produsen smartphone Anda. [dEe]

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.