Ridwan Kamil Pastikan Bandung Aman Bagi Turis
Imandiri.id – Ridwan Kamil Pastikan Bandung Aman Bagi Turis. Wali Kota Bandung M. Ridwan Kamil memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin Lodaya 2017 di Plaza Balai Kota Bandung, Jumat 22 Desember 2017. Apel tersebut melibatkan unsur kepolisian, TNI, dan unsur gabungan dari Pemerintah Kota Bandung, seperti Dinas Perhubungan, Satpol PP, Pramuka, dan sebagainya.
Pasukan tersebut akan bertugas pada operasi Lilin Lodaya yang akan berlangsung sejak tanggal 23 Desember- 1 Januari 2018 dalam rangka menjaga kondusivitas kota pada masa libur panjang Natal dan Tahun Baru 2018.
“Pesan dari Kapolri untuk selalu, khususnya personel, menjaga fisik supaya pelayananannya tidak naik turun tapi konsisten prima, tegas tapi terukur,” ujar Ridwan usai memimpin apel. Terlebih lagi, Kota Bandung menjadi salah satu tujuan wisata banyak orang, terutama dari Ibu Kota. Selama tahun 2017 saja terjadi kenaikan jumlah wisatawan dari 6 juta menjadi 6,9 juta orang.
“Bandung ini penduduknya cuma 2,5 juta, wisatawannya hampir 7 juta,” tambahnya. Kepada para wisatawan yang akan berlibur ke Bandung, Ridwan Kamil selalu menitipkan agar senantiasa menjaga kebersihan dan ketertiban dan menaati seluruh peraturan yang ada. “Kalau itu dilaksanakan kota ini insya Allah aman sampai kapanpun,” kata Ridwan Kamil.
Menjelang peringatan Natal dan Tahun Baru 2018, kepolisian juga telah menyiagakan 2.100 personel yang terdiri dari 400 unsur TNI, 1100 Polres, 300 Polda, dan 110 personel dari instansi terkait seperti Dinas Perhubungan, Satpol PP, Pramuka, PMI, serta Pemadam Kebakaran. Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Hendro Pandowo menjelaskan, pihaknya telah menginstruksikan jajarannya untuk mengantisipasi terjadinya berbagai gangguan keamanan dan keteriban masyarakat (Kamtibmas).
“Jumah personel 2.100 itu untuk mengantisipasi segala potensi ancaman yang mungkin timbul baik itu tindak pidana, terorisme, sabotase, termasuk kemacetan arus lalu lintas,” jelasnya Hendro. Ia mengaku telah melakukan pemetaan dan akan bersiaga di titik-titik keramaian, seperti daerah Sukajadi, Lembang, Jl. Soekarno-Hatta, dan Jl. Moh. Toha.
“Ada 34 pos Pam (Pos Pengamanan) untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat di Kota Bandung ini. Masing-masing Polsek mendirikan satu pos Pam. Ada 3 pos Yan dan satu pos Tama yang ada di Polrestabes Bandung,” paparnya