Sekarang Ada Drone untuk Penumpang di Dubai
Pemerintah kota di Uni Emirat Arab akan mengumumkan bakal mulai mengoperasikan drone untuk penumpang pada Juli mendatang. Tak cuma kamera atau gimbal, wahana terbang nirawak alias drone pun mampu membawa penumpang. Drone semacam ini rencananya akan segera berseliweran di langit Dubai dalam beberapa bulan ke depan.
Drone dimaksud merupakan model bernama EHang 184 bikinan China yang pertama kali muncul ke publik pada Consumer Electronics Show (CES) 2016. Bentuknya serupa quadcopter raksasa dengan empat lengan baling-baling. Di tengah terdapat cockpit yang muat untuk satu orang. EHang 184 mampu menempuh jarak 49 km dan membawa penumpang dengan bobot higga 117 kg.
Terbangnya otomatis. Penumpang tinggal memilih tujuan dan memakai sabuk pengaman sebelum terbang. EHang 184 akan berkomunikasi via jaringan 4G dengan control center di darat.
Sebelumnya, kepala transportasi Dubai Mattar al-Tayer mengatakan, pihaknya sudah menguji drone yang bersangkutan di sekitar pencakar langit Burj Al-Arab yang memang memiliki helipad di ketinggian.
“Kami sudah bereksperimen dengan menerbangkan kendaraan ini di langit Dubai,” ujarnya, sebagaimana dirangkum dari Engadget, Jumat (17/2/2017).
Tidak dijelaskan lebih lanjut apakah dalam “eksperimen” tersebut, EHang 184 juga membawa penumpang sungguhan atau tidak.
Jika rencana ini berjalan mulus, Dubai akan menjadi kota pertama yang menerbangkan drone penumpang. Selain Dubai, negara bagian Nevada di AS juga diketahui sedang berupaya memperoleh izin lembaga penerbangan FAA untuk menerbangkan EHang 184.
Sumber : Kompas