ShopeePay Bahas Pertumbuhan Bisnis via Delivery Online

ShopeePay Bahas Pertumbuhan Bisnis via Delivery Online

ShopeePay menghadirkan ShopeePay Talk sebagai wadah untuk berdiskusi dan berbagi informasi dari perspektif bisnis. Pada bagian pertama, ShopeePay membahas kiat menghadapi rintangan selama pandemi bersama Steak 21.

“ShopeePay Talk kami inisiasi untuk menjadi wadah bagi para pelaku bisnis untuk saling berbagi inspirasi dan informasi yang ringan namun juga bermanfaat, terutama di masa-masa sulit ini,” Head of Strategic Merchant Acquisition ShopeePay Eka Nilam Dari.

Selama acara ini, ShopeePay juga menggarisbawahi bahwa pandemi dan kebijakan PSBB berdampak pada berbagai bidang usaha, khususnya Food and Beverage (F&B) yang mengalami penurunan omzet sebanyak 70 persen akibat situasi ini.

Steak 21, salah satu bisnis F&B di Tanah Air, berbagi kiat yang dilakukannya dalam bertahan dan bertumbuh selama masa pandemi. Salah satunya adalah melalui digitalisasi dan memanfaatkan layanan delivery online.

Marketing Manager Steak 21 Lilis Musliawati menyebut digitalisasi dan layanan delivery online ini memungkinkan bisnis Steak 21 masih dapat bertahan setelah terdampak akibat penutupan mall, lokasi utama Steak 21 beroperasi.

Menawarkan menu berupa steak yang kerap diidentikan dengan rasa tidak lagi enak setelah daging dingin, Steak 21 menjaga suhu daging steak yang dikirimkan kepada pelanggan dengan membalutnya dengan lembar alumunium foil.

Hal ini ditujukan untuk mendukung kampanye DiRumahAja, namun agar bisnis tetap berjalan dan menjaga kesehatan dan keamanan baik pelanggan maupun pekerjanya. Salah satunya dengan ShopeePay yang diklaim mengurangi peluang kontak antara pelanggan dan pekerja.

Selain itu, Lilis juga membagikan tiga poin utama bagi sesama pelaku usaha dalam menghadapi tantangan pandemi COVID-19, yaitu selalu berpikiran terbuka, tidak menutup diri dengan kolaborasi, dan mengandalkan kualitas produk dan layanan sembari memperhatikan protokol kesehatan di berbagai tempat.

Kolaborasi antara ShopeePay dan Steak 21 juga dihadirkan melalui kampanye Di Rumah Aja Bareng ShopeePay. Sebagai informasi, kampanye ini merupakan kampanye yang dihadirkan ShopeePay dalam menjawab tantangan PSBB ketat yang diberlakukan sejak 11 September 2020 lalu.

Tidak hanya pembayaran digital, ShopeePay juga menyediakan teknologi dan platform yang memungkinkan pemesanan dari merchant favorit lewat tautan khusus. Selain itu, ShopeePay juga mempromosikan para merchant yang berpartisipasi lewat berbagai program menarik dan berbagai kanal komunikasi.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.